Foto-foto Keindahan Pulau Bunta Aceh

Baca Juga

JELAJAH UNIK - Mungkin tak banyak yang tau kalau di dekat Kota Banda Aceh ada sebuah pulau yang jarang bahkan luput dari daftar “tempat yang harus dikunjungi” bagi traveller. 

(FOTO) Keindahan Pulau Bunta Aceh

Pulau tersebut ialah Pulau Bunta yang merupakan sebuah pulau kecil yang letaknya dekat dengan Desa Ujung Pancu (Banda Aceh) dan bisa ditempuh dengan perahu nelayan dengan jarak tempuh sekitar 40 menit.

Konon, dulu pulau ini digunakan untuk tempat penyembuhan penyakit kusta, dan hanya ditinggali beberapa kepala keluarga. 

(FOTO) Keindahan Pulau Bunta Aceh

Setelah Tsunami pulai ini semakin sepi dan mereka lebih memilih tinggal di Desa Ujung Pancu dan juga di Pulau Aceh. 

(FOTO) Keindahan Pulau Bunta Aceh

Hanya ada beberapa petugas yang menjaga menara suar di ujung pulau dan kadang-kadang disinggahi nelayan untuk beristirahat dan memanen hasil kebun.

(FOTO) Keindahan Pulau Bunta Aceh

Banyak kegiatan yang bisa dilakukan di Pulau ini; mau berenang, snorkeling, diving, mancing, treking dan juga menikmati sunset. 

Selain pantai dengan pasir putih disini juga ada bebatuan besar di ujung tebing dan juga ada satu lokasi di ujung pulau yang menyerupai Tanah Lot.

(FOTO) Keindahan Pulau Bunta Aceh  

Untuk bermalam disini, kalian bisa menempati rumah warga tapi jangan harap dapat fasilitas bagus, kan gratis, listrik juga tidak ada. nah kalau mau fasilitas lengkap. 


Bisa menyewa salah satu rumah yang di tempati oleh penjaga menara suar, mereka menggunakan listrik tenaga surya/solar cell. Untuk soal harga tergantung nego dengan mereka.

(FOTO) Keindahan Pulau Bunta Aceh

How to Get There;

·         Menyewa perahu nelayan dari desa Ujung Pancu
·         Dan harus terlebih dahulu medapatkan izin dari Geuchik (Kepala Desa)

What To Do;
·         Snorkeling, Menyelam, Treking, Mancing dan Menikmati sunset
·         Melihat proses Penyu bertelur (kalau beruntung)
·         Photography( Nature, Birding dll)


Bagi yang tidak mau repot, silahkan menghubungi Aceh Explore 
untuk mengatur liburan kalian ke Pulau Bunta dan tentunya kalian cuma bawa badan aja, simple…!!

Artikel (FOTO) Keindahan Pulau Bunta Aceh bersumber dari #atjehcyber.net


close

UNTUK SAAT INI, ARTIKEL BLOG AKAN DITUTUPI. SEGERA KELUAR/CLOSE TAB INI ATAU TEKAN DISINI. JIKA ANDA TETAP INGIN MEMBUKA ARTIKEL INI, SILAHKAN TEKAN TOMBOL CLOSE. DENGAN ANDA MEMBUKA ARTIKEL KEMBALI, TANGGUNG JAWAB SEPENUHNYA MILIK ANDA, SAYA SUDAH PERINGATI UNTUK MENUTUP TAB INI. TERIMA KASIH. - ADMIN